"Kebangkitan Kami "





2 tahun yang lalu, ini mungkin adalah sejarah baru bagi "Kami" ! Regu Garuda dan Melati SMPN. 1 Sinjai Utara berhasil merebut Piala Bergilir Hut Pramuka ke-52 dan berhasil menjadi Juara umum 1 Kategori Pramuka Tingkat Penggalang SMP.

Apa yang kami targetkan akhirnya kami capai, jujur saja walaupun saat itu Bulan Ramadhan adik-adik tetap latihan dengan serius untuk meraih apa yang memang Kami impikan bersama.

Hal inilah yang menjadi titik balik kebangkitan Gugus Depan 01-007 dan 01-008 Pangkalan SMPN. 1 Sinjai Utara. Setelah menunggu beberapa tahun akhirnya kami dapat "Memeluk" Piala Bergilir ini. :)

Kami bertekad mempertahankan apa yang telah susah payah kami raih, tak sedikit pengorbanan yang kami lakukan demi menjadi GUDEP yang terbaik di-Gerakan Pramuka Sinjai.

Suka, duka, tawa, tangis, bahkan jatuh ! kami tetap berusaha bangkit demi apa yang telah menjadi Tujuan kami dari awal, menjadi GUDEP yang Terbaik.

Regu Garuda dan Melati saat itu mungkin kalah dari segi TekPram dengan Regu Garuda dan Melati yang sekarang, tapi mereka punya 1 hal yang tidak dimiliki Regu Garuda dan Melati yang sekarang. DISIPLIN dan RASA HORMAT ! dan ini yang menjadi kekuatan terbesar mereka.

Mereka yang mengajarkan saya betapa sakitnya sebuah "Kekalahan" dan betapa manisnya "Kemenangan" yang diraih dengan "Kerja Keras".

Terima Kasih GARUDA dan MELATI.


Terima Kasih Zulfahmi Barzah, A. Reza Mulyawan, Al-Mujahid Islamy, Muh. Khaidir Djafar, Muh. Ryan Ikhdar, Zainur Rafiq, Ulfiandi Reski, Rais Akbar, Muhnal Syafitra dan Haerul Amil.

Terima Kasih A. Tenri Waru, Resi Sri Wahyuni, Tendri Adarsih, Azalia, Kurniawati Destiana, Indah Suciati, Wildani Mutafsyirah, Egidya Ragil Syafitri, dan Kajol






Dan khusus saya mengucapkan selamat kepada Kanda Zakaria Ramli yang sukses mengantarkan SMPN. 1 Sinjai Utara menjadi GUDEP yang terbaik ! Selamat Kanda. !

Komentar

Tulisan The Bestlah !!!

Arti LOGO "PRASASTI"

"Il Meglio, De Beste, El Mejor, The Best, Yang Terbaik"